Kabar Gembira: Pemerintah Pastikan Gula Rakyat Terserap, Petani Tebu Jatim Lega

Redaksi

Publicviral.com Jakarta, Jumat 22 Agustus 2025 – Setelah sekian lama dihantui rasa waswas soal hasil panen yang menumpuk di gudang, petani tebu di Jawa Timur kini boleh bernafas lega. Pemerintah melalui BUMN pangan DANANTARA memastikan akan membeli puluhan ribu ton gula rakyat dengan menyalurkannya melalui ID Food dan SGN.

Kepastian ini diungkapkan Anggota Komisi VI DPR RI, Nasim Khan, yang berasal dari Dapil III Jawa Timur (Bondowoso, Situbondo, dan Banyuwangi). Ia menyampaikan, pencairan dana dari DANANTARA ke ID Food dan SGN sudah dilakukan hari ini, Jumat (22/8/2025), sementara pembayaran kepada petani akan mulai berjalan pada minggu depan.

“Alhamdulillah, untuk gula sudah ada kepastian pembelian. DANANTARA sudah cair via ID Food dan SGN. Pedagang juga sudah ada komitmen untuk membeli,” kata Nasim Khan.

Menurut Nasim, kejelasan soal pembelian ini akan menjadi kabar gembira yang menghapus keresahan petani. Sebab, sejak beberapa bulan terakhir, mereka dibayangi ketidakpastian mengenai pemasaran hasil panen. Stok gula di gudang kerap menumpuk karena keterbatasan penyerapan pasar, sehingga membuat harga rawan jatuh.

“Dengan adanya kepastian ini, petani bisa lebih tenang. Mereka tidak lagi dihantui kekhawatiran harus menjual gula di bawah harga pasar hanya untuk segera keluar dari beban biaya produksi,” jelasnya.

Meski menyambut baik kebijakan ini, Nasim Khan mengingatkan agar pemerintah tidak hanya berhenti pada janji pembelian. Ia menegaskan, kementerian terkait bersama Satgas Pangan harus tetap waspada terhadap potensi penyimpangan dalam distribusi gula.

Intruksi Presiden Prabowo Subianto tentang swasembada pangan menurutnya harus dikawal secara konsisten, sehingga tidak hanya menjadi slogan tanpa implementasi nyata. Penyelewengan distribusi, praktik penimbunan, hingga permainan mafia gula harus dicegah sejak dini agar tidak kembali merugikan petani.

Baca Juga:
Ayu Siap Sumpah Pocong Terkait Dugaan Penggelapan dan Pencurian Sepeda Motor di Situbondo

“Pengawasan distribusi itu penting. Jangan sampai kebijakan yang seharusnya memberi manfaat justru dimanfaatkan oleh oknum tertentu. Negara tidak boleh kalah oleh mafia pangan,” tegas politisi PKB tersebut.

Kepastian pembelian gula rakyat oleh BUMN ini dipandang sebagai momentum penting untuk memperbaiki tata niaga gula nasional. Jawa Timur, sebagai salah satu lumbung tebu terbesar, menjadi barometer keberhasilan kebijakan pangan. Jika mekanisme pembelian dan distribusi berjalan lancar, maka kesejahteraan petani bisa meningkat sekaligus memperkuat kemandirian pangan nasional.

Pemerintah Pastikan Gula Rakyat Terserap, Petani Tebu Jatim Lega

Nasim Khan pun berjanji akan terus mengawal implementasi kebijakan ini di lapangan. “Petani adalah ujung tombak ketahanan pangan kita. Pemerintah sudah memberi solusi, sekarang tinggal memastikan pelaksanaannya benar-benar sampai ke petani,” pungkasnya.

(Red/Tim Biro Siti Jenar Group Multimedia)